SuaraBandungBarat.Id – Beberapa waktu yang lalu, Inge Anugerah resmi diceraikan oleh suaminya, Ari Wibowo. Inge Anugrah pun memberikan pesan kepada seluruh perempuan.
Jika dilihat dari akun Tiktok, yang memperlihatkan Inge Anugrah sedang diberikan pertanyaan-pertanyaan.
Dimana salah satunya adalah pertanyaan, apakah Inge tertarik untuk memiliki hubungan lagi atau tidak.
Inge pun dengan spontan menjawab pertanyaan tersebut, karena untuk saat ini dirinya belum terpikirkan. Apalagi masih belum lama dirinya bercerai dengan Ari Wibowo.
Baca Juga:Anak-anaknya Banjir Endorsement, Inara Tegas Bilang Ini
“Gak tau belum kepikiran untuk punya hubungan lagi soalnya,” jawab Inge Anugrah dikutip Selasa, (23/05/2023).
Setelah menjawab pertanyaan sebelumnya, Inge pun menyelipkan sebuah pesan kepada seluruh perempuan.
“Tapi yang pasti aku mau kasih tau aja, temen-temen cewek pentingnya punya karir sendiri. Jangan terlalu apa ya santai mikir semua akan baik-baik aja, tetep bekerjalah punya yang sendiri mandiri,” kata Inge.
Sontak mendengar hal tersebut, para warganet pun banyak yang berkomentar positif. karena menurutnya perempuan memang harus mandiri juga.
“Bener Mbak Inge.. Kudu mandiri,” tulis @tanjung1025 dalam kolom komentar unggahan tersebut. (*)
Sumber Berita : Tiktok/@keluargakecildijerman