SuaraBandungBarat.id – Dibulan suci ramadhan ini, Jabar Begerak selenggarakan acara KOAS di Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat.
Setelah acara OPM yang dilaksanakan oleh Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan minggu lalu. Kemarin Ketua Umum Jabar Bergerak, Atalia Praratya Kamil dengan didampingi oleh Sonya Fatmala dan Hengky Kurniawan mengunjungi seorang warga di kecamatan Ngamprah.
Tentunya lagi-lagi Kabupaten bandung Barat menjadi tuan rumah dalam acara “KOAS” (Kontes Juara Anak Sholeh). Selain itu, Serangkaian acara Bubos ke 7 tahun 2023, Atalia bersama kedua pendampingnya memberikan bantuan rumah tinggal layak huni (Rutilahu).
Tim Jawa Barat Bergerak melakukan program ini, dengan fokus utamanya adalah kesejahteraan masyarakat di daerah Jawa Barat. Melalui Acara tersebut juga Atalia Praratya Kamil berharap dimana masyarakat bisa hidup sehat melalui rumah yang aman.
Baca Juga:Pengusaha Lokal Menjerit, Proyek di Bandung Barat Diduga Dikuasai Pokir DPRD KBB
“Ini sebenarnya fokusnya pada kesejahteraan masyarakat, saya melihat bahwa kebutuhan rumah itu adalah kebutuhan pokok bagi keluarga. Sehingga kita mendorong bagaimana mereka bisa hidup sehat dengan rumah yang aman,” ucap Ketua Umum Jabar Bergerak, Atalia dikutip Minggu, (02/04/2023).
Pelaksanaan kegiatan tersebut digelar di Kabupaten Bandung Barat dengan diikuti oleh Kabupaten Bandung, Kota Bandung, Kota Cimahi, Kota Purwakarta, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Garut dan Kabupaten Majalengka. (*)
Sumber Berita : Instagram/@kecamatanngamprah