SuaraBandungBarat.id - Kita sering mendengar informasi bahwa puasa ramadhan sangat baik bagi kesehatan, benarkan demikian? Mari simak apa kata Dokter Zaidul Akbar di bawah ini.
Dr. Zaidul Akbar dikenal dengan beragam tips yang ia berikan tentang kesehatan ala Rasulullah SAW.
Dokter Zaidul Akbar menyebutkan 10 tips yang harus dijalankan untuk menjaga daya tahan tubuh dan menghindarkan kita dari berbagai macam penyakit, salah satunya harus kurangi bicara dan perbanyak aksi.
Melansir dari akun instagram @zaidulakbar 22 Maret 2023, berikut 10 tips yang bisa kita jalankan:
Baca Juga:Sering Pusing? Hati-hati Darah Tinggi, Simak Cara Atasi Hipertensi di sini...
1. Kurangi gula pasir, perbanyak garam mineral sehat.
Gula pasir adalah salah satu bumbu pokok dalam berbagai macam makanan. Baik makanan berat ataupun ringan, namun konsumsi gula pasir tentunya harus ditakar dengan baik agar tidak menyebabkan suatu hal yang mengganggu kesehatan kita.
2. Kurangi makan, perbanyak puasa
Makan memang kebutuhan pokok tubuh kita untuk kemudian dirubah menjadi energi. Namun sesuatu yang berlebihan tentunya tidak baik.
3. Kurangi Omega-6, perbanyak Omega-3
Baca Juga:Indeks Ketimpangan Sosial Naik, Akademisi Dorong Demokrasi Sehat dan Kesetaraan Hukum
Mengurangi makanan yang mengandung omega-6 juga diperlukan. Omega-6 adalah kandungan yang biasa ada pada makanan berlemak dan berminyak.
Seimbangkan konsumsi omega-6 dengan makanan omega-3 seperti ikan, rumput laut hingga kacang kedelai.
4. Kurangi duduk, perbanyak bergerak
Kurangi posisi tubuh dalam porsi yang lama, salah satunya dalam keadaan duduk.
Sempatkan untuk bergerak dan berjalan-jalan meskipun aktivitas bekerja anda memang menuntut untuk duduk.
5. Kurangi roti bakar, perbanyak telur
Kurangi makanan yang mengandung karbohidrat apalagi ditambah dengan minyak berlemak semacam roti bakar.
6. Kurangi kardio, perbanyak latihan beban
Jangan terlalu banyak melakukan olahraga yang memorsir kerja jantung. Mulai biasakan untuk melatih otot anda dengan mengangkat beban.
7. Kurangi mengeluh, perbanyak bersyukur
Ada masanya kita merasa lelah menelan kenyataan hidup, namun jangan meratapinya terlalu berlebih masih ingin merasakan sehat.
Terlalu banyak mengeluh justru membawa aura negatif dan bisa membuat kondisi fisik anda melemah.
8. Kurangi marah, perbanyak bahagia
Atur emosi anda dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Kontrol amarah, bahkan lebih sama sekali tidak marah.
9. Kurangi bicara, perbanyak aksi
Segala hal memang lebih baik jika dilakukan dengan tindakan nyata. Bukan hanya bicara namun tak dilakukan.
10. Kurangi tamak, perbanyak memberi
Jangan pernah berfikir bahwa memberi akan menyebabkan kita menjadi miskin. Justru karena berbagi, rezeki yang kita miliki akan menjadi lebih berkah.
Demikian 10 tips dari dr. Zaidul Akbar untuk menjaga kesehatan tubuh kita. (*)