Scroll untuk membaca artikel
Sabtu, 18 Maret 2023 | 21:18 WIB

Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 Kapan Nikah, Kenapa Mendadak Posting Foto Bayi?

Reres
Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 Kapan Nikah, Kenapa Mendadak Posting Foto Bayi?
Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 Kapan Nikah, Kenapa Mendadak Posting Foto Bayi? (Instagram)

SuaraBandungBarat.id - Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 Kapan Nikah, Kenapa Mendadak Posting Foto Bayi?

Komedian Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 telah memiliki seorang bayi yang baru lahir, meski tidak terdengar adanya hubungan spesial di antara keduanya sebelumnya.

Marshel bahkan membagikan foto saat ia menemani Cesen melahirkan anak pertama mereka di akun Instagramnya.

Marshel juga memposting foto dirinya yang diduga saat berada di pelaminan dengan Cesen, menegaskan bahwa mereka berdua sudah menjadi suami istri.

Baca Juga:Pengakuan Mengejutkan! Celine Evangelista Sering Tidur Semobil Bareng Marshel Widianto Ketika Syuting, Ternyata Tak Lakukan Ini

Ia mengungkapkan bahwa selama ini ia berusaha menyenangkan banyak pihak, namun kini ia merasa senang dengan hadirnya sang putra.

"Huaaaaa!! Teman-teman! Terima kasih untuk setiap doa yang baik dari teman-teman buat aku ya…

Ini kabar gembira: Telah lahir seorang anak dengan sehat dan tidak kekurangan suatu apa pun juga. Bahagiaaaa…. dan semoga kebahagiaan yang lebih-lebih lagi bisa dirasakan dan dialami buah hati tercintaku ini di dalam kehidupannya. Ini suatu kehormatan. Dengan segenap hati dan jiwa akan kujaga, kurawat, dan aku sayangi.

Dear Archie Hermawan Farid Gilandy Widianto, selamat datang di dunia ya, Nak.. Papa dan Mama sayang sama Kamu..

Terima kasih juga Istri kuh @ceseniy Widianto yang sudah Menjaga Anak kuh dan selalu sabar untuk segala Support tanpa Terlihat, Terima kasih,' tulis Marshel dalam keterangan unggahannya

Baca Juga:Celine Evangelista Kagum dengan Marshel, Tak Pernah Lakukan Hal Apapun Saat Berdua dengan Celine: Gentleman, Dia Ngejaga Gue

Selama ini aku mencoba membahagiakan Orang2 di luar sanaaa, Tapi kali ini biarkan aku Bisa berbahagia dengan di dalam sini, Aku sayang kalian Berdua sekaligus Orang Tua kuh dan Mertua kuh," tulis Marshel.

Meskipun begitu, Marshel tidak memberikan informasi lebih lanjut mengenai hubungan mereka. Banyak rekan komedian dan artis memberikan ucapan selamat dalam kolom komentar unggahan Marshel tersebut.

Berita Terkait

Tag

terpopuler

Hiburan

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda