Scroll untuk membaca artikel
Minggu, 29 Januari 2023 | 21:37 WIB

Jonatan Christie Jadi Juara Tunggal Putra Indonesia Masters 2023

Diki Ardiansyah
Jonatan Christie Jadi Juara Tunggal Putra Indonesia Masters 2023
Jonatan Christie menangkan tunggal putra Indonesia Masters 2023. ((Dok: PBSI))

SuaraBandungBarat.id - Hasil final Indonesia Masters 2023, tunggal putra Indonesia Jonatan Christie keluar sebagai juara. 

Atlet yang biasa disapa Jojo tersebut menang usai mengalahkan rekan senegara, Chico Aura Dwi Wardoyo di Istora Senayan, Jakarta Minggu (29/1/2023).

Pada turnamen Indonesia Masters 2023, Jonatan Christie mengalahkan Chico Aura Dwi Wardoyo dalam dua gim, 21-15 dan 21-13, yang dikenal dengan All Indonesian Final.

Gim pertama memiliki tingkat ketegangan yang tinggi. Saling menyerang terjadi, namun Jonathan Christie mampu mengakhiri periode 11-9.

Baca Juga:Tips Hindari Keguguran dari Dr Boyke, Wajib Diketahui Para Bumil Nih!

Pertandingan menjadi lebih tegang akibat keduanya. Saat skor 15–15, Chico Aura Dwi Wardoyo kerap melakukan kesalahan yang dimanfaatkan Jonatan Christie untuk memenangkan game pertama 21–15.

Di gim kedua, Jonatan Christie langsung mengemas tiga poin beruntun sebelum melakukan eror dan skor menjadi 5-6. Jojo bangkit dan unggul 11-8 saat interval.

Chico Aura Dwi Wardoyo berusaha mempertipis jarak. Namun, Jonatan Christie terus menunjukkan dominansinya hingga tak bisa dibendung lawan.

Tunggal putra ranking tiga dunia itu mengunci kemenangan di gim kedua dengan skor 21-13.

Kemenangan ini sekaligus mengokohkan catatan pertemuan Jonatan Christie dengan Chico Aura Dwi Wardoyo. Jojo menyapu bersih kemenangan dalam empat pertemuan dengan kompatriotnya.

Baca Juga:Rekomendasi Menu Hajatan atau Buka Bisnis Kuliner, Cek Resep Rendang Daging yang Sekali Coba Pasti Bisa

Jonatan Christie keluar sebagai juara Indonesia Masters 2023 atau turnamen BWF Super 500 dari sektor tunggal putra. Ini menjadi gelar pertamanya di musim kompetisi 2023, setelah gagal di Malaysia Open dan India Open 2023. (*)

Berita Terkait

Tag

terpopuler

Olahraga

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda