Scroll untuk membaca artikel
Kamis, 05 Januari 2023 | 20:44 WIB

5 Cara Atasi Sakit Tenggorokan yang Ampuh Dengan Bahan Alami Saat Cuaca Ekstrem Melanda

Fikri Azhari
5 Cara Atasi Sakit Tenggorokan yang Ampuh Dengan Bahan Alami Saat Cuaca Ekstrem Melanda
5 Cara Atasi Sakit Tenggorokan yang Ampuh Dengan Bahan Alami (pixabay)

SuaraBandungBarat.id - Cuaca ekstrem diprediksi melanda awal tahun ini. Hujan dengan curah hujan yang cukup tinggi terjadi dari akhir tahun kemarin. 

Tak sedikit dari kita alami sakit flu, demam dan batuk hingga menganggu aktivitas sehari-hari. Gejala yang muncul ketika sakit flu biasanya adalah sakit tenggorokan. 

Sakit tenggorokan sendiri sebenarnya terjadi sebagai bagian dari respons kekebalan tubuh terhadap infeksi virus atau bakteri.

Melansir dari Health Line,  berikut kami sajikan 5 cara atasi sakit tenggorokan dengan obat alami:

Baca Juga:Singgung Romahurmuziy di Pidato Politiknya, Plt Ketum PPP: Tak Semua Kader yang Tersandung Hukum, Bersalah

1. Gunakan madu

Madu bisa anda campur dengan teh atau bisa juga anda konsumsi secara langsung. 

Melansir Health Line, sebuah studi menemukan bahwa madu bahkan lebih efektif dalam menjinakkan batuk pada malam hari daripada obat penekan batuk biasa.

Selain itu, madu juga dipercaya sebagai penyembuh luka yang efektif. 

2. Kumur dengan air garam

Baca Juga:2 Rekor Gila Vietnam di Piala AFF 2022, Timnas Indonesia Layak Ketar-ketir di Semifinal

Air garam yang digunakan untuk berkumur-kumur bisa meredakan sakit tenggorokan karena bisa membantu membunuh bakteri. 

Caranya, anda bisa mencampur air asin dari garam dengan segelas air hangat. Berkumur bisa meredakan pembengkakkan yang pada tenggorokkan.  

3. Konsumsi teh chamomile

Teh chamomile bisa menimbulkan efek tenang bila di konsumsi. termasuk meredakan sakit tenggorokkan. 

The chamomile sering digunakan untuk pengobatan karena sifat anti-inflamasi, antioksidan, dan zatnya.

4. Gunakan peppermint

Peppermint dikenal dengan kemampuannya dalam menyegarkan nafas. Semprotan minyak peppermint yang diencerkan juga dapat meredakan sakit tenggorokan.

Peppermint mengandung mentol yang dapat membantu mengencerkan lendir dan menenangkan sakit tenggorokan dan batuk.

Peppermint juga memiliki sifat anti-inflamasi, antibakteri, dan antivirus, yang dapat mendorong penyembuhan.

5. Kumur dengan air baking soda

Meskipun obat kumur air asin lebih umum digunakan, berkumur dengan air garam yang dicampur dengan baking soda atau soda kue juga dapat membantu meredakan sakit tenggorokan.

Berkumur larutan ini dapat membunuh bakteri dan mencegah pertumbuhan ragi dan jamur.

National Cancer Institute (NCI) merekomendasikan untuk berkumur dan mengoleskan dengan lembut kombinasi 1 cangkir air hangat, 1/4 sendok teh baking soda, dan 1/8 sendok teh garam(*)

Tag

terpopuler

Hiburan

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda